22 Des 2016

Apa yang Mempersatukan Indonesia, Apakah itu Fatwa MUI? atau bola?

Belakangan ini nuansa intoleransi di masyarakat terus merebak, termasuk melalui media sosial. Ada saja kelompok masyarakat yang terus mengampanyekan hal-hal yang kalau tidak disikapi dengan bijak bisa memperkeruh suasana kebangsaan.

Seperti biasa, pakar hukum tata negara Prof Mahfud MD selalu menjadi sasaran bertanya Netizen tentang banyak hal termasuk masalah kebangsaan tersebut. Seorang Netizen dengan akun @semuara bertanya kepada Mahfud soal bahaya laten komunis begini:

selamat pagi Prof @mohmahfudmd . di FB banyak yg share ttg kebangkitan komunis di Indonesia Prof, bener gak sich berita tsb Prof? thanks.

Prof Mahfud MD ‏@mohmahfudmd menjawab demikian:

Mungkin saja. Kita harus2 hati2 saja. Sejak dulu Komunis di Indonesia dianggap bahaya laten, bukan baya manefes.Mahfud MD.

Mahfud MD ‏melalui @mohmahfudmd pun berpesan seperti ini:

Ya. Hati2 juga. Negara Pancasila harus kita jaga dgn sebaik2nya.

Tak hanya itu, guru besar fakultas hukum Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta ini sekali lagi memberikan penegasan tentang hal yang bisa mempersatukan bangsa Indonesia.

Apakah itu? Fatwa MUI? atau bola? Ini penegasan Prof Mahfud yang perlu dipegang teguh masyarakat Indonesia:

Percayalah, hanya Pancasila yg bs menyatukan dan menguatkan kita. Ideologi lain pasti ditentang oleh kelompok2 yg saling berbeda. Ayo, jaga.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar