29 Sep 2017

Allianz Mengatakan Tidak Punya Niat Mempersulit Klaim Asuransi

Allianz Mengatakan Tidak Punya Niat Mempersulit Klaim Asuransi


Allianz Mengatakan Tidak Punya Niat Mempersulit Klaim Asuransi

Topikindo.com - Jakarta, PT Asuransi Allianz Life Indonesia Mengatakan, terkait kasus keberatan atas status klaim pada saat ini yang ditangani Polda Metro Jaya, Allianz telah meminta dokumen pendukung sebagai bagian dari proses yang biasanya dilakukan. Tujuannnya untuk memastikan bahwa klaim yang diajukan sah.

"Allianz tidak pernah memiliki niat untuk mempersulit atau menolak klaim ini," ujar Head of Corporate Communication Allianz Indonesia Adrian DW melalui pesan tertulis kepada Topikindo.com, Kamis (28/9/2017).

Head of Corporate Communication Allianz Indonesia Adrian DW mengatakan, Allianz tetap menjalankan kegiatan seperti biasa. Kasus peninjauan ulang klaim ini tidak akan memiliki pengaruh terhadap bisnis ataupun komitmen untuk memberikan layanan terbaik kepada nasabah.

"Kami yakinkan kepada seluruh nasabah bahwa Allianz berkomitmen untuk menyediakan pelayanan dengan standar tertinggi," ucap Adrian.

Dia mengatakan, sebagai perusahaan keuangan global yang terdepan, Allianz memiliki komitmen penuh untuk melayani kebutuhan Penuh perlindungan dari nasabah.

Adrian menyatakan, Allianz telah beroperasi di Indonesia selama lebih dari 20 tahun dan saat ini melayani lebih dari 7 juta nasabah. Prioritas utama adalah untuk melayani kebutuhan finansial dan perlindungan dari semua para nasabah.

Selama 9 tahun berturut-turut, Allianz menerima predikat sebagai perusahaan dengan 'Service Quality' terbaik oleh Majalah Service Excellence dan Carre-CCSL. Hal ini menunjukkan komitmen dan kualitas layanan tertinggi yang diberikan Allianz kepada nasabahnya

"Allianz sangat menghormati hak - hak nasabahnya dan memiliki proses klaim yang terbaik di kelasnya. Standar praktik kami adalah mendukung nasabah dan bekerja sama untuk memastikan bahwa semua klaim yang diajukan diproses sesuai ketentuan," ucap Adrian.

Adrian menambahkan, sepanjang 2016, Allianz telah melakukan pembayaran klaim sebesar lebih dari Rp 2 triliun kepada para nasabahnya.

Pembunahan Sadis Selingkuh dengan Istri Korban Terkuak

Pembunahan Sadis Selingkuh dengan Istri Korban Terkuak


Pembunahan Sadis Selingkuh dengan Istri Korban Terkuak


topikindo.com - Pembunuhan sadis Parlindungan Siregar (31) pada Rabu (27/9/2017) ternyata dilatarbelakangi perselingkuhan. Pelaku Rizky Harianto (25) pernah meniduri istri korban sebanyak dua kali.

Meski dalam perawatan tim medis, pelaku mengaku bahwa dia sudah meniduri istri korban, DH (26), sebanyak dua kali. Lebih lanjut kata pelaku, setelah melakukan aksinya, dia langsung lari menuju salah satu warung tidak jauh dari lokasi kejadian.

Di warung itu, pelaku mengganti pakaiannya dan sempat tertidur. Ketika bangun, dia bergegas langsung pergi ke jalan untuk menunggu kendaraan agar dia bisa melarikan diri dari tempat itu.

Setelah saya mendapat kendaraan, saya langsung melarikan diri,” ujarnya.

Namun, karena alasan kesadaran, petugas kepolisian tidak melanjutkan obrolannya dengan pelaku.

Kapolres Tapanuli Selatan AKBP Muhammad Iqbal mengatakan, peristiwa pembunuhan itu berawal ketika korban memergoki pelaku sedang selingkuh dengan DH. Spontan, melihat aksi keduanya, korban langsung marah. Selanjutnya, antara korban dan pelaku terjadi perkelahian, namun, korban akhirnya kalah.

“Mereka (pelaku dan istri korban) dipergoki korban sedang selingkuh, seketika itu juga korban marah,” ungkap Kapolres kepada SINDONews, Kamis (28/9/2017).

Iqbal menegaskan, pelaku nekat membunuh korban karena takut dianiaya korban. ”Daripada dia dibunuh korban, makanya pelaku terlebih dahulu membunuh korban,” tandasnya.

Hingga saat ini, pelaku masih dirawat di RSUD Kota Padangsidimpuan, karena mengalami luka tembak di bagian kakinya.

28 Sep 2017

Polresta Kembali Reka Ulang Kasus Siswa SMA Tewas Usai Duel Ala Gladiator

Polresta Kembali Reka Kasus Ulang Siswa SMA Tewas Usai Duel Ala Gladiator


Polresta Kembali Reka Ulang Kasus Siswa SMA Tewas Usai Duel Ala Gladiator

Topikindo.com - Bogor, Satreskrim Polresta Bogor Kota kembali menggelar reka ulang kasus kematian Hilarius Christian Event Raharjo (15). Siswa SMA itu tewas usai duel ala gladiator di Taman Palupuh, Kota Bogor, Jawa Barat.

Pada Rabu (27/9/2017) sore, rekonstruksi digelar di tiga lokasi, yaitu Taman Heulang, Taman Sempur, dan Sekolah Mardi Yuana.

Kasat Polrsta Bogor Kota Kompol Ahmad Choerudin mengatakan, rekonstruksi merupakan lanjutan dari reka ulang sebelumnya. Rekonstruksi kali ini merupakan perencanaan sebelum aksi duel gladiator kedua kelompok pelajar dari SMA Budi Mulia dengan Mardi Yuana yang dilakukan di Taman Palupuh pada Bulan Januari 2016 silam.

"Di tiga titik lokasi itulah para tersangka menunjuk calon petarungnya," kata Choirudin usai reka ulang.

Dalam rekonstruksi ini, polisi kembali menghadirkan keempat tersangka, yakni BV, HK, MS, dan TB. Selain itu, beberapa orang saksi juga turut dihadirkan untuk mengikuti proses reka ulang kasus kematian Hilarius ini.

"Ada 12 adegan. Delapan adegan di Taman Heulang dan empat adegan di Taman Sempur. Kemudian nanti dilanjutkan reka ulang berikutnya di SMA Mardi Yuana," terang Choirudin.

Gunung Es Runcing di Permukaan Pluto Terkuak

 Gunung Es Runcing di Permukaan Pluto Terkuak


Gunung es runcing di pluto

 

Topikindo.com - California - Pada Juli 2015, misi New Horizon mengirimkan gambar permukaan Pluto yang membuat para ilmuwan di Bumi bingung akan hal itu.

Ternyata, Pluto yang memiliki jajaran pegunungan es yang tingginya kurang lebih sama dengan Pegunungan Rocky di Amerika Utara.

Kepala misi, John Spencer, kepada wartawan mengatakan, permukaan dataran Pluto yang berupa pegunungan es itu memiliki aktivitas geologi yantg mirip aktivitas gunung berapi yang diduga berlangsung selama 100 tahun.

Belakangan ini, misteri guung es yang ada di pluto Terungkap.

Terungkapnya bahwa struktur gunung itu seluruhnya adalah es metana, dan kemungkinan terbentuk melalui erosi tertentu, yang membuat puncak berbentuk runcing yang mirip dengan mata pisau demikian seperti dikutip dari Daily Mail pada Rabu (27/9/2017)

"Ketika menyadari bahwa medan mencuat dan bergunung-gunung itu terdiri dari deposit es metana yang tinggi, kami bertanya-tanya, mengapa hal tersebut bisa terbentuk di ketinggian, bukan hanya menjadi onggokan besar es di tanah," kata anggota tim New Horizons, Jeffrey Moore, sekaligus ilmuwan di Ames Research Center NASA di Silicon Valley, California.

Pembentukan fitur yang seperti jajaran pegunungan dengan puncak-puncak yang tajam, diperkirakan terjadi akibat dari pembekuan metana yang keluar dari atmosfer pada ketinggian ekstrem di Pluto. Gas metana itu 'meroket' dan membeku.

"Caranya serupa dengan pembekuan tanah di Bumi, atau bahkan di dalam freezer kulkas Anda," kata Moore.

"Ternyata, Pluto mengalami variasi iklim dan kadang-kadang, ketika planet kerdil itu sedikit lebih hangat, es metana menguap. Itulah mengapa puncak gunung-gunung itu seperti menyemburkan 'salju'," lanjutnya.

Kondisi iklim Pluto di masa lalu memungkinkan metana membeku di ketinggian, dalam skala jutaan tahun. Namun seiring berjalannya waktu, kondisi berubah, planet itu menghangat, dan membuat es menguap menjadi gas.

Penguapan yang terjadi secara tak merata itulah, yang diduga kuat menciptakan fitur unik pegunungan es di Pluto.

Sebagai hasil dari penemuan ini, sekarang para ahli menyimpulkan bahwa permukaan dan udara Pluto nampaknya jauh lebih dinamis daripada yang diperkirakan sebelumnya.

Temuan misteri gunung es Pluto ini telah dipublikasikan di Icarus, sebuah jurnal internasional tentang ilmu planet.

Mengidentifikasi sifat medan bergunung-gunung Pluto yang eksotis juga membawa ilmuwan selangkah lebih dekat untuk memahami topografi Pluto secara menyeluruh.

Tak hanya menguak rahasia gunung es, wahana angkasa luar New Horizons juga menyediakan data beresolusi tinggi yang spektakuler tentang satu sisi Pluto, yang disebut sebagai encounter hemisphere. Satelit itu juga mengumpulkan data soal sisi lain planet itu dengan resolusi lebih rendah.

Karena metana diketahui membeku menjadi es di ketinggian, peneliti dapat menggunakan data tersebut untuk memetakan topografi beberapa bagian permukaan Pluto yang tidak tertangkap kamera resolusi tinggi.

Meskipun pegunungan es Pluto hanya mencakup area kecil, periset NASA dapat menyimpulkan dari beberapa jenis data soal pegunungan yang tajam ini, termasuk di area 'sisi jauh' Pluto.

Temuan ini setidaknya membantu manusia lebih memahami Pluto secara geografis, di masa kini dan masa lalunya.

25 Sep 2017

Jambret Akhirnya Tertangkap dan Memakan Amukan Warga

Jambret Akhirnya Tertangkap dan Memakan Amukan Warga


Jambret Akhirnya Tertangkap

Topikino.com - Solikin (39) warga Desa Celumprit, Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan, Jatim, memakan amuk warga, setelah kepergok melakukan penjambretan terhadap seorang ibu di jalan raya Kembangsri, Kecamatan Ngoro Mojokerto, Minggu (24/9). Untung polisi segera datang dan mengamankan dari amukan warga yang kesal dengan pelaku.

AKP Sutarto, Kasubag Humas Polres Mojokerto mengatakan, Solikin diamankan setelah melakukan penjambretan terhadap seorang ibu bernama Nurmalasari, warga Desa Patung, Kecamatan Pungging, di jalan raya Kembangsri Ngoro, sekitar pukul 11.00 WIB.

"Setelah mendapat informasi dari masyarakat ada aksi penjambretan dan dia tertangkap warga, langsung ke tempat kejadian perkara dan mengamankan pelaku," kata AKP SUtarto, Minggu (24/9).

Pelaku diamankan setelah menjambret kalung korban Nurmalasari yang saat itu mengendarai motor dengan menggendong anaknya bermaksud ke klinik untuk berobat. Saat melintas di TKP, tiba-tiba dari belakang pelaku Solikin yang mengendarai motor Suzuki Satria Fu warna hitam nopol S 6165 LB, mendekat dan menarik kalung korban dan berusaha kabur.

"Setelah mengambil kalung korban, pelaku bermaksud kabur. Saat memacu motornya, karena jalanan bergelombang motornya oleng hingga terjatuh. kemudian diamankan warga dan sempat dihajar Warga," terang Sutarto.

Dari keterangan pelaku, sebelumnya sempat melakukan aksi jambret di kawasan Mojosari dan berhasil membawa kabur kalung emas dari seorang ibu pengendara sepeda motor. Kemudian aksi keduanya di jalan raya Kembangsri, tapi tak berhasil lolos dan ditangkap warga.

"Keterangan pelaku sebelum melakukan penjambretan di Ngoro, pagi tadi dia juga menjambret seorang pengendara ibu-ibu dan membawa kabur kalung emas korbannya," jelasnya.

Pelaku yang kondisinya babak belur habis dipukulin warga, dibawa ke rumah sakit untuk visum. kemudian polisi mengamankan pelaku beserta barang bukti kalung emas dan motor pelaku ke Mapolsek Ngoro.

"Pelaku dan barang buktinya kita amankan di Mapolsek Ngoro. Pelaku kita jerat dengan pasal 365 KUHP, ancaman hukumanya 9 tahun kurungan penjara," ucap Sutarto.

AC Milan Tidak Seharusnya Kalah dari Sampdoria

AC Milan Tidak Seharusnya Kalah dari Sampdoria


Ac Milan Tidak Seharusnya Kalah

Topikindo.com - CEO AC Milan, Marco Fassone, mengomentari performa timnya saat kalah 0-2 dari Sampdoria pada pekan keenam Serie A di Stadio Comunale Luigi Ferraris, Minggu (24/9/2017). Menurutnya, Milan tak seharusnya kalah dari Il Samp.

"Kami memiliki beberapa lonceng alarm, hari ini kami marah dan saya datang untuk berbicara karena kekalahan ini seharusnya tidak dianggap rutin," ucap Fassone.

"Milan seharusnya tidak kalah menghadapi lawan yang dianggap lebih lemah dari diri kami sendiri,".

Bertanding ke markas Sampdoria, I Rossoneri lebih diunggulkan. Apalagi, AC Milan turun dengan sebagian besar rekrutan anyar, mulai dari Leonardo Bonucci, Ricardo Rodriguez, Nikola Kalinic, hingga Lucas Biglia.

Akan tetapi, Milan keolahan melakukan perlawanan Sampdoria. Berdasarkan statistik di situs resmi Serie A, AC Milan mencatatkan 49 persen penguasaan bola berbanding 51 persen milik Sampdoria.

Milan juga hanya memperoleh satu peluang bagus dari empat kesempatan. Sementara itu, Il Samp melepaskan 11 sepakan dan enam yang mengarah ke gawang.

Il Diavolo Rosso pada akhirnya menerima kekalahan 0-2 dari Sampdoria. Sepasang gol Sampdoria disarangkan Duvan Zapata pada menit ke-72 dan Ricardo Alvarez 90+1.

Bagi squat Merah-Hitam, ini adalah kekalahan kedua dari enam pertandingan perdana di Seri A musim 2017-2018. Sebelumnya, mereka menyerah 1-4 dari Lazio pada 10 September 2017.

Meraih empat kemenangan dan menelan dua kekalahan, AC Milan kini berada dalam peringkat enam klasemen sementara Serie A dengan nilai 12. Mereka tertinggal enam poin dari Napoli yang berada di puncak klasemen.

TNI Tidak Tanggapi Soal 5000 Senjata Ilegal Yang Masuk Ke Indonesia

TNI Tidak Tanggapi Soal 5000 Senjata Ilegal Yang Masuk Ke Indonesia


TNI Tidak Tanggapi Senjata Ilegal

Topikindo.com - Jakarta, Menko Polhukam Wiranto memberikan penjelasan terkait tetang pemesanan 5.000 senjata yang disampaikan Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo. Menurut Wiranto, senjata yang dipesan berasal dari Polri. Ada 500 pucuk senjata yang dipesan untuk kepentingan sekolah intelijen.

Menanggapi hal tersebut, Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo menegaskan, pihaknya tidak pernah merilis tentang adanya institusi di luar TNI yang berencana mendatangkan 5.000 pucuk senjata secara ilegal ke Indonesia.

"Saya tidak pernah "press release" (soal senjata), saya hanya menyampaikan kepada purnawirawan, namun berita itu keluar. Saya tidak akan menanggapi terkait itu (senjata ilegal)," kata Panglima TNI usai menutup Kejurnas Karate Piala Panglima TNI Tahun 2017, di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Minggu malam, (24/9/2017).

Namun demikian, dirinya mengakui bahwa beredarnya video dan rekaman soal itu di dunia maya adalah memang pernyataannya.

"Seribu persen itu benar kata-kata saya. Tapi saya tidak pernah press release, sehingga saya tidak perlu menanggapi hal itu," tegas dia seperti dikutip dari Antara.

Terkait kebenaran informasi bahwa ada institusi yang di luar TNI yang berencana mendatangkan 5.000 pucuk senjata secara ilegal ke Indonesia, Panglima TNI kembali enggan menanggapi soal itu. Juga terkait adanya masalah komunikasi diantara TNI, BIN dan Polri seperti diungkapkan oleh Wiranto.

"Tanyakan ke Pak Wiranto," imbuhnya.

Berawal dari Cilangkap

Dalam rekaman yang beredar, Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo menyebut ada institusi tertentu yang akan mendatangkan 5.000 senjata secara ilegal dengan mencatut nama Presiden Joko Widodo.

Pernyataan itu disampaikan Jenderal Gatot dalam silaturahmi TNI dengan purnawirawan di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta, Jumat 22 September 2017.

Acara tersebut turut dihadiri Menko Polhukam Wiranto, mantan Wakil Presiden Republik Indonesia Jenderal (Purn) Try Sutrisno, Laksamana TNI (Purn) Widodo AS, dan mantan Komandan Jenderal Komando Pasukan Khusus, Letnan Jenderal TNI (Purn) Prabowo Subianto yang juga Ketua Umum Partai Gerindra, serta sejumlah petinggi TNI lainnya.

24 Sep 2017

Indonesia Membawa Pulang Gelar dari Singapore International Series

Indonesia Membawa Pulang Gelar dari Singapore International Series


Bulu Tangkis Indonesia

Topikindo - Indonesia telah membawa pulang prestasi gemilang dari Singapore International Series 2017. Atlet Tanah Air membawa pulang empat gelar.

Adalah pasangan ganda campuran, Andika Ramadiansyah dan Mychelle Chrystine Bandaso yang telah menyumbangkan gelar pertama untuk Indonesia di Singapore International Series 2017.

Pada pertandingan yang berlangsung di Singapore Badminton Hall, Sabtu (23/9/2017), Andika dan Mychelle telah mengalahkan wakil dari Hong Kong, Chang Tak Ching dan Ng Wing Yung, 21-16, 21-18.

“Rasanya senang karena ini gelar pertama kami di tahun 2017. Sebelumnya capaian terbaik masuk semifinal. Semoga ke depannya bisa ikut turnamen yang lebih tinggi kelasnya dan mencetak prestasi lagi,” kata Mychelle dilansir Badminton Indonesia.

Di tunggal putri, Ruselli Hartawan mengalahkan pemain unggulan asal Malaysia, Goh Jin Wei. Ruselli menang dalam tiga game skor 21-13, 10-21, dan 21-19.

Dua gelar lainnya diperoleh melalui “perang saudara” pada sektor ganda putri dan ganda putra. Ganda putri Nisak puji Lestari dan Rahmadhani Hastiyanti Putri menang 21-19, 26-24, atas Tania Oktaviani Kusumah dan Vania Arianti Sukoco.

Sementara pemain unggulan, Kenas Adi Haryanto dan Mohammad Reza Pahlevi Isfahani mengalahkan Akbar Bintang Cahyono dan Giovani Dicky Oktavan, 21-18 dan 21-18.

“Ini gelar pertama kami sejak berpasangan setelah 6-7 bulan. Pastinya senang dan target kedepannya semoga bisa juara di level yang lebih tinggi,” ujar Kenas.

Satu-satunya gelar Singapore International Series yang meleset dari genggaman Indonesia adalah tunggal putra. Final sektor ini mempertemukan wakil tuan rumah, Ng Zin Rei Ryan dan Kean Yew Loh. Loh kemudian menang 21-15, 21-15.

Hasil Lengkap Singapore International Series 2017:


Ganda Campuran: Andika Ramadiansyah/Mychelle Chrystine Bandaso vs Chang Tak Ching/Ng Wing Yung (Hong Kong): 21-16, 21-18

Tunggal Putri: Ruselli Hartawan vs Goh Jin Wei (Malaysia): 21-13, 10-21, 21-19

Ganda Putri: Tania Oktaviani Kusumah/Vania Arianti Sukoco vs Nisak puji Lestari/Rahmadhani Hastiyanti Putri: 19-21, 24-26

Tunggal Putra: Ng Zin Rei Ryan (Singapura) vs Kean Yew Loh (Singapura): 15-21, 15-21 (*)

Ganda Putra: Kenas Adi Haryanto/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani vs Akbar Bintang Cahyono/Giovani Dicky Oktavan: 21-18, 21-18

Partai Jaman Now dengan Program Nikah Siri Viral

Pria asal Cilacap bikin heboh bikin partai dengan program nikah siri


Nikah Sirri

Topikindo.com - Warganet dihebohkan sebuah situs bernama Partai Ponsel. Adapun Partai Ponsel itu mendeklarasikan program kontroversi "Nikah Siri dan Lelang Perawan". Keluarnya situs ini berawal dari unggahan status pemilik akun Facebook Ahmad Ryanto yang meminta agar warganet waspada terhadap Partai Ponsel.

"Waspada terhadap Partai Ponsel, jaga Keluarga Dan Anak Perempuan Anda," tulis Ahmad Ryanto di akun Facebook miliknya, Jumat, 22 September 2017, pukul 23.19 WIB.

"Waspada wahai sahabat, kuatkan Iman kita dan minta perlindungan pada Allah agar tdk terjerumus ke lubang nista. Perbanyak Puasa Sunah bagi yang Jomblo. Jaman semakin hari semakin EDAN," tulis Ahmad Ryanto.

Berdasarkan penelusuran Topikindo.com, pada hari Sabtu, 23 September 2017, alamat situs www.partaiponsel.org masih bisa diakses. Informasi dari situs kontroversial itu menyebutkan pendiri Partai Ponsel.

Aris Wahyudi, pria asal Cilacap, yang disebut pendiri partai ini, bersama belasan orang mempromosikan Partai Ponsel di Gedung Joang 45, Jakarta, Selasa, 19 September 2017.

Dalam wawancaranya, Aris Wahyudi yang telah meluncurkan program "Nikah Sirri & Lelang Perawan". Program ini menurutnya akan membantu pemerintah menuntastakan kemiskinan dengan melelang perawan kepada kaum berduit dan nikah siri bagi janda.

Menurut Aris Wahyudi, bila ada perawan atau janda tetapi miskin yang memerlukan penghasilan hingga ratusan juta rupiah dianjurkan mengikuti program nikah siri tersebut. Dalam kontraknya nanti bisa diatur waktunya apa hanya 1, 2, 3 hari atau mingguan, atau bisa juga bulanan sesuai kemampuan finansial calon mempelai.

Status Ahmad Ryanto mengenai Partai Ponsel ini pun menuai komentar dari warganet.

"MasyaAllah ini sama aja prostitusi. Harus diusut tuntas jgn dibiarkan kemaksiatan merajalela," tulis pemilik akun bernama Septiartini Widagdo.

"Nauzubillah minzalik. Udah gila nih org..yg bikin program.sprti ini...shrsny klu bikin sprti ini jangan nawarin ke orang laen dulu,tapi anak permpuan loh,keponakan loh,....adik perempuan loh......gunakanlah akal sehat..," tulis akun FB Sanin Saifulloh.

Demikian halnya respon warganet lainya.

23 Sep 2017

Film G30S PKI : Sejarah Kelam Jangan Sampai Terulang

TNI Nobar G30S PKI : Sejarah Kelam Jangan Sampai Terulang




 

Topikindo.com - Film Pengkhianatam Gerakan 30 September Partai Komunis Indonesia (G30S PKI) kembali menjadi buah bibir. Sejumlah partai politik, masyarakat umum, hingga TNI mengadakan nonton bareng film yang dianggap sebagai alat propaganda Orde Baru sepanjang September ini.

Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo mengatakan, kegiatan nonton bareng film Pengkhianatan G30S PKI telah terlaksana. Gatot menegaskan, tak ada unsur pemaksaan dalam mengikuti kegiatan di internal TNI tersebut.

"Sudah terlaksana. Tidak ada yang memaksakan," kata Gatot di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur, Jumat (22/9/2017).

Gatot mengatakan, pemutaran film karya Arifin C Noer itu di internal TNI merupakan keputusannya sebagai Panglima. Hal itu dilakukan karena tak ada lampu merah dari Presiden Joko Widodo.

"Kalau prajurit saya, itu urusan saya. Ya memang harus dipaksa. Kendali saya hanya dari Presiden garisnya. Tidak ada yang bisa pengaruhi saya kecuali Presiden," ucap Gatot.

Dalan kesempatan itu, Gatot menjelaskan pemutaran film dilakukan karena sejak 2008 sejarah G30S PKI tidak lagi dimasukkan dalam kurikulum Pendidikan Indonesia.

Pemutaran film bertujuan hanya untuk mengingatkan agar peristiwa kelam tersebut tidak terulang. "Sejarah cenderung berulang. Saya mengajak dan mengingatkan agar jangan sampai peristiwa ini terulang kembali," kata Gatot.
(pur)

Ronaldo bersaing dengan Messi dan Neymar menjadi Pemain Terbaik Dunia

Ronaldo bersaing dengan Messi dan Neymar menjadi Pemain Terbaik Dunia


Ronaldo Messi Neymar

Topikindo.com - Cristiano Ronaldo memiliki peluang besar mempertahankan gelar pemenang pemain terbaik dunia versi FIFA setelah masuk kandidat terakhir edisi 2017. Pemain asal Portugal itu bersaing melawan Lionel Messi dan Neymar.

Ketiga nama tersebut memiliki suara terbanyak dari 21 kandidat lain. FIFA akan mengumumkan pemenang pada upacara di London, 23 Oktober mendatang.

Ronaldo menjadi favorit pada kesempatan kali ini karena membantu Real Madrid mempertahankan titel Liga Champions, atau ketiga dalam empat tahun terakhir.

Dia juga berperan terhadap kesuksesan Los Blancos mengamankan titel La Liga pertama dalam lima tahun terakhir plus Piala Super Eropa.

Pemenang gelar yang bernama resmi The Best FIFA Men's Player itu ditentukan berdasar pilihan kapten dan pelatih timnas, fans, serta wartawan dari 200 media. FIFA menciptakan penghargaan ini seusai berpisah dengan France Football. Keduanya sempat bekerja sama dalam pemberian FIFA Ballon d'Or yang berlangsung periode 2010-2015.

Ronaldo tercatat sudah memenangkan empat titel individu terbaik paling prestisius sebanyak empat kali, tepatnya pada 2008, 2013, 2014, dan 2016. Dia hanya kalah dari Messi (2009, 2010, 2011, 2012, 2015).